Senin, 12 November 2012

Gerakan Roll-Kip

Gerakan roll kip dimulai dari sikap berbaring telentang. Kedua telapak tangan diletakkan di samping kepala, selebar bahu. Kedua kaki diangkat, sehingga lutut berada di atas kepala. Dari sikap tersebut kedua kaki dilentingkan ke depan dan ke atas dibantu dengan tolakan kedua tangan, sehingga kedua kaki mendarat di lantai atau matras dengan sikap setengah jongkok atau berdiri membungkuk. Pada waktu ke dua tangan bertolak, ujung jari-jari tangan menghadap ke depan atau ke arah tubuh.



Cara Menolong :
Guru bersikap jongkok di samping anda sebelah kanan. Tempatkan tangan kiri di bawah tengkuk atau bahu bagian atas. Setelah anda melenting, tangan kiri membantu dengan mendorong arah lentingan dan tangan kanan membantu dengan mendorong paha ke kanan, sehingga terjadi gerakan mendorong memutar ke arah jarum jam.

Kesalahan-Kesalahan yang Sering Dilakukan.
  • Meletakkan tangan terlalu lebar.
  • Kaki diangkat tidak sampai belakang.
  • Saat menggangkat kaki kedua lutut ditekuk
  • Sebelum pinggul dan pinggang terangkat kedua tungkai sudah dilecutkan.
  • Melecutkan tungkai kurang kuat.
  • Tidak dibantu dengan lecutan pinggul pinggang dan tolakan kedua lengan.
  • Kedua kaki diangkat terlalu ke belakang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar